Iklan

https://www.andalasnusantara.com/p/hotel-hermes-palace-banda-aceh.html

terkini

Iklan

Gerakan Bersih Blang Bintang (Gerbang)

Marzuki
18 Juni 2023, 8:19 PM WIB Last Updated 2023-06-18T13:19:06Z

 


ANDALAS NUSANTARA | ACEH BESAR 

Forkopimda Aceh Besar menggelar aksi pungut sampah di jalan Kecamatan Blang Bintang menuju Lanud Sultan Iskandar Muda, Gerakan ini merupakan program kerja Kabupaten Aceh Besar dengan judul Gerbang (Gerakan Bersih Blang Bintang). Minggu (18/6/2023).


Dalam aksi pungut sampah dihadiri Pj. Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, S.STP, M.M. beserta jajaran Pemkab Aceh Besar, EGM Angkasa Pura II Bandara Sultan Iskandar Muda Bapak Darmadi beserta jajaran, Kadispers Lanud Sultan Iskandar Muda Letkol Adm Ali Akmal, beserta Personel Lanud SIM, Kompi Senapan C Yonko 469 Kopasgat, Camat Blang Bintang beserta jajaran, Koramil dan Polsek Blang Bintang.


Pj. Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto, S. STP, M.M. mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan kesadaran terhadap masyarakat akan pentingnya peduli terhadap kebersihan lingkungan dan juga mengingatkan kepada masyarakat yang sering menggunakan tanggul cinta untuk sarana menikmati suasana sore hari di ujung runway 35 agar membuang sampah pada tempatnya, karena kita sudah memberikan tempat sampah, setiap sore juga dari personel POMAU Lanud SIM selalu melakukan patroli dan mengingatkan kepada pengguna tanggul untuk selalu menjaga kebersihan, tetapi masyarakat masih kurang peduli," tambahnya.


Kadispora Aceh Besar Abdullah, S.Sos juga menyampaikan bahwa sulit untuk mengubah kebiasaan buruk membuang sampah sembarangan, untuk itu perlu ada upaya yang kongkrit dan komitmen yang tinggi dengan disertai kesabaran dan ketulusan agar kebiasaan buruk buang sampah sembarangan masyarakat dapat dirubah," imbuhnya.[Marzuki]

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Gerakan Bersih Blang Bintang (Gerbang)

Terkini